Acara  pisah sambut kepala dan Guru MIN 1 Mukomuko yang di dilaksanakan  pada hari  sabtu 26  Januari 2019. Acara pisah sambut ini sangat emosional dan haru  ,seluruh  tamu undangan yang hadir pun ikut hanyut dalam keharuan acara tersebut .
Acara pisah sambut yang berlangsung di MIN 1 Mukomuko ini dihadiri oleh seluruh pengurus komite MIN 1 Mukomuko, unsur Muspika, tokoh masyarakat dan kepala Madrasah MI, MTs dan MA di wilayah kecamatan Ipuh .
Tujuan dari pelaksanaan acara ini adalah agar masyarakat disekitar wilayah kecamatan Ipuh dan desa sibak mengetahui siapa kepala MIN 1 Mukomuko yang baru ,dalam kegiatan ini juga sekaligus pelepasan seorang guru MIN 1 Mukomuko bapak Doni Akhtiar ,M.Pd pindah tugas menjadi kepala MIN 4 Mukomuko.

Posisi kepala MIN 1 Mukomuko yang dulu dijabat oleh bapak Jasman ,S.Pd digantikan oleh ibu Masita Harahap ,S.Pd yang sebelumnya menjabat sebagai kepala MIN 4 Mukomuko.Masita Harahap ,S.Pd selaku kepala MIN 1 Mukomuko yang baru dalam sambutannya mengatakan akan melajutkan program program yang telah dilaksanakan oleh kepala MIN 1 Mukomuko serta membawa MIN 1 Mukomuko untuk lebih maju lagi sesuai dengan motto madrasah hebat dan bermartabat. ungkapnya





Post a Comment

Previous Post Next Post